- Desain Interior Universitas Trisakti
- Kampus A, Gedung O lantai 2
- Jalan Kyai Tapa No. 1 Grogol
- Jakarta Barat, Indonesia
- Phone: (62-21) 566 3232 ext. 8256
- WA: +62 812 9489 8878
- Fax: (62-21) 563 6713
- Email: desain.interior@trisakti.ac.id
Berita
Dosen Desain Interior dan Kedokteran Usakti Edukasi Guru dan Ortu Murid TK QIIS Terkait Bangunan Sekolah Sehat Selama Pandemi
Dalam rangkaian Dies Natalis Universitas Trisakti ke-56, pada hari Sabtu 18 Desember 2021 lalu Dosen prodi Desain Interior FSRD Usakti berkolaborasi dengan Dosen dari Fakultas Kedokteran melaksanakan program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) berupa pelatihan sekaligus pendampingan tentang bangunan sekolah sehat dan nyaman di masa pandemi dan pasca pandemi nantinya dengan sasaran orang tua murid dan guru TK Qolbu Ilmi Islamic School (TK QIIS) Cibubur, mengingat kegiatan tatap muka (PTM) di TK tersebut sudah mulai dilaksanakan.
Kegiatan PkM ini merupakan kegiatan yang diketuai oleh Dosen Prodi Desain Interior, Resky Annisa Damayanti, S.Ds, M.Ds dengan anggota yang terdiri dari dr. Yudhisman Imran, dr. Irmiya Rachmiyani, Susy Irma Adisurya M.Ds, serta 4 orang mahasiswa Desain Interior (Valencia, Riana, Tariska, Chatrien), alumni dan tendik FSRD.
Setelah pemberian materi, langsung ditayangkan video demonstrasi mengenai bangunan sekolah yang sehat yang merupakan hasil karya dari mahasiswa prodi Desain Interior, Tariska Ciptaningtias (DI 2019).
Setelah kegiatan dilakukan sesi tanya jawab, bahkan para orang tua murid dan guru tersebut diminta mengerjakan post test yang berisi soal-soal materi dari para penyuluh. Selanjutnya akan terus dilaksanakan pendampingan guna mengantisipasi pertumbuhan cluster baru di sekolah TK tersebut.
Para orang tua murid dan guru sangat merasakan manfaat serta sangat semangat mengikuti kegiatan PkM ini karena dilakukan secara interaktif, komunikatif dan kreatif. Semoga melalui PkM ini dapat terus mengingatkan akan kesehatan dan keselamatan para siswa selama PTM berlangsung karena pandemi Covid-19 masih belum selesai.